Muslim Singing Competition, KolaborAksi Dompet Dhuafa Jogja dan Galeria Meriahkan Ramadan 1444H

Muslim Singing Competition, KolaborAksi Dompet Dhuafa Jogja dan Galeria Meriahkan Ramadan 1444H

Yogyakarta – Kembali untuk memeriahkan Ramadan 1444 H Dompet Dhuafa Berkolaborasi dengan Galeria Yogyakarta selenggarakan Muslim Singing Competition untuk anak-anak usia 6 sampai dengan 12 tahun (8/04/2023).

Syiar Islam beragam cara dan bentuknya. Salah satunya melalui seni dan budaya. Untuk itu, Dompet Dhuafa bekerja sama dengan Galeria Mall menyelenggarakan lomba menyanyi lagu Islami.

Acara diikuti oleh 21 kontestan. Mereka adalah anak-anak usia 6 – 11 tahun. Para peserta sangat aktif dan atraktif menunjukkan kebolehannya berolah vokal.

Keluar sebagai juara Muslim Singing Competition, pada urutan pertama adalah Kalyanara Kalika Ghassani yang membawakan lagu Sesunnguhnya. Diikuti oleh Asyifa Marizta Juanita sebagai juara kedua dengan membawakan lagu Takkan Berpaling Darimu. Sedangkan pada urutan ketiga adalah Donatia Flower Kayla Pramudiyanto yang juga membawakan lagu Takkan Berpaling Darimu.

Tak hanya penyelenggaraan lomba, pada akhir acara juga terwakilkan dari SD Al Azhar Jogja mempersembahkan unjuk kebolehanya dalam bervokal grub dan juga tarian serta permainan alat musik biola.

Editor: Dompet Dhuafa Jogja

YUK SEDEKAH!

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *